Kapolres Morowali Pastikan Tindak Tegas Oknum Polisi Viral di Bahodopi Jika Terbukti Bersalah 

    Kapolres Morowali Pastikan Tindak Tegas Oknum Polisi Viral di Bahodopi Jika Terbukti Bersalah 
    Wakapolres Morowali Kompol Awaludin Rahman

    MOROWALI, Sulawesi Tengah - Masyarakat Kecamatan Bahodopi Kabupaten Morowali, Provinsi Sulawesi Tengah digegerkan dengan beredarnya sebuah video di sejumlah platform media sosial. 

    Dalam rekaman video yang beredar di media sosial itu memperlihatkan seorang diduga oknum Polisi. Dalam video berdurasi 55 detik itu terlihat seorang pria menggunakan baju orange kecoklatan yang sedang dikerumuni warga Desa Lele, Kecamatan Bahodopi, Kabupaten Morowali.

    Kapolres Morowali AKBP Suprianto S.I.K., M.H., melalui Wakapolres Kompol Awaluddin Rahman, S.H., M.H. pada Rabu 30 Oktober 2024 siang, membenarkan kalau pria yang ada di dalam video viral itu adalah anggota Polres Morowali dengan inisial Bripka MT alias B (36 Tahun) jabatan Brigadir Satsamapta Polres Morowali. 

    Wakapolres menambahkan kalau oknum polisi itu telah diamankan di Polres Morowali dan telah  dilakukan pemeriksaan oleh Propam Polres Morowali terkait video tersebut. 

    Berdasarkan hasil pemeriksaan saksi saksi bahwa BRIPKA MT alias B sedang menagih hutang kepada salah satu warga Desa Lele, Kecamatan Bahodopi. Namun saat berada di lokasi kejadian oknum polisi tersebut langsung dikerumuni oleh warga setempat dan diabadikan melalui rekaman video yang memperlihatkan ditunjuk-tunjuk oleh warga setempat.

    Atas kejadian tersebut, apabila terbukti bersalah Kapolres Morowali berkomitmen akan menindak tegas sesuai aturan hukum yang berlaku, tegas Wakapolres.

    Hal ini disampaikan langsung Wakapolres Morowali Kompol Awaludin Rahman saat menggelar jumpa pers dengan sejumlah wartawan di Bungku, yang turut didampingi Kasi Humas Polres Morowali Ipda Abdul Hamid Dg Mapato serta Kasi Propam Polres Morowali Ipda Muhammad Akhyar, S.H., M.H.

    (PATAR JS/HUMRES)

    morowali
    Patar Jup Jun

    Patar Jup Jun

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Kodim 1311/Morowali Komsos bersama...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Kodim 1311/Mrw Dampingi Petani di...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    TMMD Ke-122 Kodim Mappi Resmi Ditutup

    Ikuti Kami